Selasa, 04 Desember 2018

Memutihkan Wajah Dengan Bedak bayi


Bedak bayi, semua orang pasti tahu tentang bedak yang satu ini. Tapi, pasti juga banyak orang yang mengira bahwa bedak ini hanya bisa digunakan oleh bayi, atau kalaupun orang dewasa memakainya hanya sebatas sebagai bedak tabur seperti bedak tabur lainnya. Padahal ada satu manfaat bedak bayi, dan manfaat ini sangat dibutuhkan oleh para wanita (terutama wanita asia) yang selalu ingin memiliki kulit wajah yang putih. 

Kulit wajah yang putih dan bersinar akan bisa didapatkan hanya dengan menggunakan bedak bayi sebagai masker wajah. Lantas bagaimana cara memanfaatkan bedak bayi untuk membuat kulit wajah putih dan bersinar? Baca sampai habis artikel ini dan temukan caranya!


Bedak bayi memiliki sifat yang mendinginkan kulit, karena itu sebaiknya gunakan bedak bayi setelah anda melakukan aktivitas di luar rumah, atau saat udara terasa panas. 
Dan berikut caranya: 
- Siapkan 1 sdm bedak bayi dan 1 sdm air mawar, campur kedua bahan dalam mangkuk, aduk sampai rata dan kemudian oleskan ke wajah secara merata. 
- Diamkan selama 1 jam, setelah itu bersihkan wajah dengan sabun wajah yang biasa anda gunakan. 
- Untuk hasil maksimal, lakukan perawatan satu minggu sekali. 

Selamat Mencoba!

Tidak ada komentar: